Hot!

Danramil 0815/02 Trowulan Ikuti Mini Lokakarya Lintas Sektor UPT Puskesmas Tawangsari


Mojokerto.        Danramil 0815/02 Trowulan turut hadir dan berperanserta dalam kegiatan Mini Lokakarya Lintas Sektor Se-Wilayah UPT Puskesmas Tawangsari bertempat di Ruang Pertemuan UPT Puskesmas Tawang Sari Jalan Raden WIjaya Nomor 2 Desa Tawangsari Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto, Selasa (25/07/2017).                  

Dalam kalimat pembukanya Kepala UPT Puskesmas Tawangsari, dr. Wulyansari menyampaikan dilaksanakannya Mini Lokakarya Lintas Sektor Se-Wilayah UPT Puskesmas Tawangsari dalam rangka membahas program dan kegiatan Puskesmas terkait kematian ibu hamil, Narkoba di lingkungan sekolah dan pentingnya jamban untuk hidup sehat  sesuai Visi UPT Puskesmas Tawangsari yakni “Terwujudnya Masyarakat Tawangsari Mandiri dan Hidup Sehat”.

Kepala UPT Puskesmas Tawangsari, menyampaikan ucapan terima kasih dengan adanya program jambanisasi yang dilaksanakan TNI-AD di wilayah, karena sangat bermanfaat untuk menunjang kesehatan masyarakat, semoga program jambanisasi ini dapat berjalan terus dengan harapan agar masyarakat dapat mandiri dan hidup sehat.

Sementara itu, Danramil 0815/02 Trowulan Kapten Inf Herman Hidayat mengatakan, permasalahan kesehatan bukan hanya menjadi tanggung jawab petugas kesehatan namun menjadi tanggung jawab bersama utamanya aparat pemerintahan yang berada di wilayah dengan memposisikan Puskesmas sebagai garda terdepan dalam pembangunan kesehatan.

Satuan Komando Kewilayahan dalam hal ini Koramil 0815/02 Trowulan, beberapa waktu lalu melaksanakan dua program kegiatan dari Komando Atas (TNI AD dan Kodam V/Brawijaya), berupa renovasi rumah tidak layak huni (RTLH) dan Jambanisasi yang semuanya sudah rampung dan hasilnya dapat dinikmati masyarakat.  Semoga melalui program ini masyarakat yang kurang mampu dapat hidup lebih layak dan sehat sehingga kemandirian dan hidup sehat dapat terwujud sesuai harapan kita bersama, ungkapnya.

Jangan pernah putus asa untuk membangun kesadaran masyarakat kita akan pentingnya hidup sehat, mari kita bantu secara ikhlas sehingga masyarakat dapat benar-benar hidup sehat secara mandiri, tegas Danramil.

Hadir dalam kegiatan tersebut sekitar 40 orang, antara lain Unsur Forpimka Trowulan, Kepala Desa dan Kader Penggerak PKK se-wilayah kerja Puskesmas Tawangsari.

0 komentar:

Posting Komentar