Mojokerto. Upaya khusus
ketahanan pangan di wilayah Kodim 0815 Mojokerto semakin diintensifkan melalui
Babinsa yang tersebar di Koramil Jajaran. Dilaksanakannya upaya khusus ini
dalam rangka mensukseskan program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah.
Seperti halnya
Babinsa Koramil 0815/04 Puri Sertu Suwandi yang melaksanakan pendampingan
pengubinan padi di areal persawahan Poktan Tani Makmur – I, Dusun Tangunan Desa
Tangunan, Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa
(03/04/2018).
Pendampingan
pengubinan padi varietas Ciherang dan IR 64 di areal persawahan milik Ka Poktan
Makmur – I, Rukhan seluas 0,28 hektar, dilakukan langsungKoordinator PPL dari BPP Kecamatan Puri,
Suhartiningsih, SP, Babinsa Tangunan Sertu Suwandi, Anggota Koramil
04/Puri Peltu Tri Pemilu dan Serda Subandi, PPL Desa Tangunan Rr. Norma Sumarmi, enam orang PPL dari BPP Kecamatan
Puri.
Anggota TNI dari
Koramil Puri bersama Koordinator PPL Kecamatan Puri beserta anggota PPL dan Ka
Poktan Tani Makmur, melakukan pengubinan dengan peralatan berupa empat bilah
besi yang dirangkai ukuran 2,5 m2 atau sesuai luasan kotak ubinan yang
dijadikan random sampling. Selain bilah besi tersebut, dalam
pengubinan juga dibutuhkan buku panduan BPS, sabit untuk memotong padi, sak dan
alat timbang.
Pantauan di lapangan,
dari luas ubinan 2,5 x 2,5 meter, didapat hasil panjang malai 25, jumlah bulir 11, jumlah anakan 14, jumlah rumpun 154,
berat ubinan 4,3 Kg, prediksi potensi gabah yang dipanen dalam satu hektar
sebanyak 6,88 ton. Sementara harga gabah kering panen (GKP) Rp
4.000,- dan harga gabah kering giling (GKG) Rp 5.000,-.
Terpisah,
Danramil 0815/04 Puri Kodim 0815/Mojokerto Kapten Inf MR Harjono, S.Sos, kehadiran Babinsa
dalam pendampingan pengubinan padi di desa binaan, merupakan upaya khusus
ketahanan pangan dalam mengawal dan mensukseskan swasembada pangan di
wilayah. “Ketahanan pangan akan terpenuhi
apabila ketersediaan pangan yang salah satunya melalui proses produksi terjamin
kelangsungannya”, tandas Danramil.
Babinsa
harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat termasuk dalam kegiatan
pertanian, urun rembug dan memotivasi petani untuk terus meningkatkan produksi
pangan. Melalui pendampingan terhadap petani dan Poktan ini, diharapkan akan
semakin terbangun hubungan emosional sehingga memantapkan kemanunggalan TNI –
Rakyat, pungkas Danramil. *Pendim-0815*
0 komentar:
Posting Komentar