Hot!

Kawal Swasembada Jagung Babinsa Brayung Proaktif Turun Ke Ladang




Mojokerto, - Babinsa Brayung Koramil 0815/04 Puri Kodim 0815 Mojokerto Peltu Mustofa melaksanakan kegiatan pendampingan terhadap petani dalam bentuk penanaman benih jagung di Dusun Belahan Desa Brayung Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (04/09/2018).

Menurut keterangan Babinsa, Peltu Mustofa, pendampingan penanaman benih jagung tersebut berlangsung di lahan seluas 1,2 hektar milik M. Subari, Poktan Sari Mulyo II yang ditanami jenis jagung Hibrida Pioneer P-36 Bekisar.  

Untuk diketahui, benih jagung jenis Hibrida Pioneer-36 Bekisar memiliki tongkol besar dan panjang, warna bijinya merah cerah, dan varietas ini memiliki ketahanan terhadap penyakit bulai (petani menyebutnya penyalit putih, -red) yang disebabkan jamur peronosclerospora maydis.

Masih di wilayah Puri, sehari sebelumnya, Senin (03/09),  Babinsa Plososari Serda Imran melakukan kegiatan pemantauan perkembangan tanaman jagung di wilayah binaannya.  Tidak hanya memantau Babinsa juga aktif melakukan komunikasi dengan pemilik lahan tanaman jagung dengan tujuan untuk mengetahui kendala yang dihadapi petani.  

Bahkan pada kesempatan tersebut, Babinsa setempat Sertu Imran juga melakukan pendampingan, berupa pengairan tanaman jagung jenis Hibrida Pioneer P-36 Bekisar di lahan seluas satu hektar milik Sholikin, Poktan Sumber Tani II Dusun Tirim Desa Plososari.  

“Kegiatan pendampingan yang dilakukan para Babinsa bersama Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) di masing-masing desa binaan diharapkan mampu memberikan semangat para petani untuk meningkatkan produktivitas tanaman jagung demi percepatan pencapaian swasembada pangan khususnya komoditas jagung,“ ungkap Danramil 0815/04 Puri Kapten Arh Aris Tiyono. *Pendim-0815*

0 komentar:

Posting Komentar