Hot!

Mantapkan Kemampuan Mitra Karib, Koramil 0815/13 Kutorejo Gelar Pembinaan Peta Jarak Jaring Teritorial

MOJOKERTO.         Dalam rangka memantapkan kemitraan dengan Mitra Karib di wilayah, Koramil 0815/13 Kutorejo langsungkan kegiatan Pembinaan Peta Jarak Jaring Teritorial bertempat di Aula Makoramil 0815/13 Kutorejo Jalan Mayjen Soemadi Nomor 27 Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (20/05/2017) pukul 13.30 -15.30 WIB.


Sedikitnya 78 orang hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain paraMitra Karib yang tersebar di 17 Desa se-wilayah Kutorejo, Bati Tuud Ramil Kutorejo Pelda Saniman dan Para Bati Staf Koramil serta Babinsa.

Dalam kata pembukanya, Danramil 0815/13 Kutorejo Kapten Inf Desto Jumeno menyampaikan, kegiatan Pembinaan Peta Jarak Jaring Teritorial merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI – Rakyat.  

Lanjutnya,  Pembinaan Peta Jarak Jaring Teritorial bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Mitra Karib yang sudah terbentuk sehingga lebih berdaya guna dan terarah dalam melaksanakan kegiatan deteksi dini, cegah dini, lapor cepat dan  temu cepat.

Ditambahkan Danramil, selain memberdayakan mitra karib, diperlukan kerjasama instansi terkait dan para tokoh serta segenap komponen masyarakat untuk turut serta menangkal semua potensi ancaman sehingga stabilitas wilayah tetap terjaga.  Kemudian sebagai upaya pembinaan, pemeliharaan dan pemberdayaan, Danramil 0815/13 Kutorejo memberikan pembekalan materi bagi Mitra Karib(Penrem 082/CPYJ).

0 komentar:

Posting Komentar