Hot!

Danramil 0815/04 Puri Bekali Wasbang Siswa-Siswi SMK Gajah Mada




Mojokerto.        Dalam upaya membentuk karakter kedisiplinan bagi generasi muda khususnya pelajar di wilayah binaan, Danramil 0815/04 Puri Kapten Inf MR Harjono, S.Sos, memberikan pembekalan wawasan kebangsaan bagi Siswa-Siswi SMK Gajah Mada Dusun Kebon Agung Desa Kebon Agung Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto, Rabu (2/8/2017).

Dalam materi wawasan kebangsaan yang bertajuk Ke-Bhinneka Tunggal Ika-an, Danramil 0815/04 Puri Kapten Inf MR Harjono, S.Sos., menjelaskan bahwa Bhinneka Tunggal Ika merupakan anugerah Tuhan yang dimiliki Bangsa Indonesia yang berfungsi sebagai perekat dan pemersatu bangsa dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.  

Lanjut Danramil, untuk itu kita wajib merawat dan memelihara Ke-Bhinnekaa-an dengan cara diantaranya menghindari saling hujat, menyakiti antar Suku, Agama, Ras dan Antar Gologan,  saling menghargai dan menghormati antar sesama serta menjaga kerukunan antar komponen bangsa.   “Perbedaan sebagai anugerah bukan untuk dipermasalahkan”, jelas Danramil.

Usai pemberian materi Wasbang dilanjutkan dengan materi outbond yang meliputi Hola Hop, Tongkat Estafet dan Bola Tali bagi SIswa-Siswi SMK Gajah Mada yang dipandu oleh Peltu Mustofa,  Serka Rizal dan dibantu 3 orang Babinsa.  

Hadir dalam kegiatan tersebut, sedikitnya 175 orang, antara lain Dewan Guru SMK Gajah Mada,  Guru pendamping yakni Kuswanto, S.Pd., dan Irfan, S.Pd.,Siswa-Siswi Kelas X, Kelas XI, Kelas XII SMK Gajah Mada sebanyak 150 orang.

0 komentar:

Posting Komentar