Hot!

Melalui Outbond, Babinsa Pos Ramil Mojoanyar Bentuk Karakter Kedisiplinan Siswa


MOJOKERTO.      Babinsa jabon Pos Ramil Mojoanyar Kodim 0815 Mojokerto Sertu Suratin dibantu 2 orang Babinsa yakni Serda Sumiran dan Serda Sarbini, melaksanakan Serbuan Teritorial Wawasan Kebangsaan di SMPN 1 Mojoanyar Desa Jabon Kecamatan Mojoanyar Kabupaten Mojokerto, Sabtu (04/11/2017).

Kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan dengan tema "Mengembalikan Jati Diri Bangsa dan Menumbuhkan Sikap Nasionalisme melalui Pemahaman Wawasan Kebangsaan”, diikuti oleh para  Pengurus OSIS dan perwakilan siswa-siswi UPT SMPN 1 Mojoanyar sebanyak 76 siswa serta dihadiri Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMPN 1 Mojoanyar Drs. Ahmad Fauzi, beserta 4 Guru Pendamping.

Dalam penyajian materi sosialisasi wawasan kebangsaan tersebut, Sertu Suratin menyampaikan pointer tentang nilai-nilai bela negara diantaranya Cinta Tanah Air, Sadar Berbangsa dan Bernegara, Yakin pada Pancasila sebagai Ideologi Negara, Rela Berkorban Demi Bangsa dan Negara.   

Selesai kegiatan Sosialisasi Wasbang dilanjutkan pengenalan game Wasbang atau permainan Outbound kepada para pengurus OSIS dan, diantaranya memindahkan bola dengan tali, memindahkan gelas berisi air mengunakan kain dan memindahkan hop holahop secara estafet ke belakang, yang pelaksanaannya dipandu oleh Serda Sumiran dan Serda Sarbini.   Tampak para siswa dengan antusias dan penuh semangat mempraktekan Game Wasbang tersebut secara bergantian.

Kepala UPT SMPN 1 Mojoanyar, Drs. Siswoto, M.Pd dalam sambutan awalnya sekaligus membuka secara simbolis sosialisasi wawasan kebangsaan, menyampaikan ucapan selamat datang kepada para Babinsa Pos Ramil Mojoanyar yang telah meluangkan waktu untuk mengisi materi Wasbang di lingkungan sekolah kami. 

Kepada perwakilan siswa dan pengurus OSIS, setelah menerima materi Wasbang ini diharapkan semangat Nasionalisme dan Patriotisme tertanam di hati para siswa, demi tegak utuhnya NKRI yang kita cintai.  Kasek juga berpesan kepada para siswa, kelak di kemudian hari menjadi pemimpin harus amanah serta senantiasa mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara di atas kepentingan pribadi dan golongan.


Secara terpisah, Danramil 0815/10 Bangsal yang diwakili Danpos Ramil Mojoanyar Peltu Dandi Widagdo mengungkapkan, kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan dan pengenalan game Wasbang bagi pengurus OSIS dan perwakilan siswa-siswi SMN 1 Mojoanyar bertujuan untuk membantu membentuk karakter para siswa-siswi selaku generasi penerus bangsa, agar lebih mengenal dan memahami nilai-nilai semangat kebangsaan dan bela negara, sehingga diharapkan para siswa menjadi generasi yang kuat dan tangguh dalam mengawal NKRI. (Pendim-0815)

0 komentar:

Posting Komentar