Hot!

Melihat Dari Dekat Jalan Tembus Desa Jembul – Desa Rejosari




Mojokerto, -  Usai berhasil menghubungkan jalan tembus antara Desa Jembul Kecamatan Jatirejo dan Dusun Blentreng Desa Ngembat Kecamatan Gondang, kini Satgas TMMD Ke-102 TA. 2018 Kodim 0815 Mojokerto melanjutkan pembuatan jalan tembus yang menghubungkan Desa Jembul dan Desa Rejosari Kecamatan Jatirejo Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

Jalan tembus antara Desa Jembul dan Desa Rejosari dengan volume 1.800 meter x 6 meter, pengerjaannya dilakukan Satuan TNI, Polri, Instansi terkait, Ormas dan masyarakat yang tergabung dalam Satgas TMMD Ke-102 TA. 2018 Kodim 0815 Mojokerto.

Komandan SSK TMMD Kapten Inf Desto Jumeno yang didamping Perwira Pengawas TMMD Kapten Inf Hari Subiyanto, saat di lokasi kegiatan, Jum’at (27/07/2018), menuturkan, pembuatan jalan tembus antara Desa Jembul dan Desa Rejosari, sebenarnya dilakukan bersamaan dengan pengerjaan sarana fisik lainnya, termasuk jalan tembus Jembul – Blentreng.

Namun, lanjutnya, mengingat kondisi medan lebih berat dan ekstrem, dan sebelumnya memang tidak ada jalan, sehingga pengerjaannya lebih berat ketimbang sasaran jalan tembus satunya (jalan tembus Jembul – Blentreng, -red).

“Kendati pengerjaannya agak lambat akan tetapi dipastikan, jalan ini akan selesai dan terhubung sesuai target waktu”, tandas Komandan SSK yang sehari-hari menjabat Danramil 0815/13 Kutorejo.

Saat ini, pembuatan jalan tembus yang menghubungkan Desa Jembul dan Desa Rejosari sudah mencapai 1.100 meter atau setara 61,11 persen, dan diperkirakan tidak sampai dua pekan sudah bisa terhubung, pungkas pria paruh baya kelahiran Semarang sehari-hari menjabat Danramil 0815/13 Kutorejo.

0 komentar:

Posting Komentar