Hot!

Penekanan Danrem 082/CPYJ Di Malam Pergantian Tahun



Mojokerto,- Menyambut datangnya malam pergantian tahun baru sangat dinantikan oleh semua kalangan masyarakat, diberbagai tempat ramai dipenuhi oleh pengunjung, begitu juga dengan Korem 082/CPYJ yang berada di Jantung Kota Mojokerto juga menggelar acara menyambut datangnya pergantian tahun 2018 ke 2019, sebelum kegiatan dimulai terlebih dahulu dilaksanakan apel pengecekan, selanjutnya di diisi dengan pembacaan surat Yasin dan Tahlil serta do'a bersama bertempat di Aula Makorem. Senin (31/12)

Acara ini di hadiri oleh Komandan Korem 082/CPYJ, Kolonel Arm Budi Suwanto, S.Sos, Kepala Staf Korem Letkol Inf Moch. Sulistiono, para Kasi Korem, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Korem 082/CPYJ.

Acara dimulai dengan sambutan Danrem 082/CPYJ yang intinya mengajak kepada seluruh Anggota Korem untuk mengevaluasi diri maupun mau meningkatkan dalam bekerja, semoga semua kegiatan yang telah dilaksanakan selama tahun 2018 dapat di tingkatkan lagi di tahun 2019 sehingga akan lebih baik lagi.

Berbagai penghargaan telah diperoleh anggota Korem 082, pada pertandingan dalam rangka HUT Kodam V/Brawijaya tim renang putra dan putri mampu menjadi yang terbaik, tenis lapangan juara 1, Kodim 11 Tuban juara I kategori laporan bidang Intelijen tepat waktu tingkat Kodam V, di bidang Anggaran Tahun 2018 mendapat predikat terbaik 1 lingkup KPPN 098 Mojokerto dari 114  Satker, terbaik II lingkup Direktorat Jenderal Perbendaharaan Negara Kanwil Jatim (DJPN) dari 1.520 Satker dan terbaik I kategori A Se-Angkatan Darat dari 280 Satker.

Itu semua dapat diraih apabila ada pada diri kita,  semua anggota Korem 082/CPYJ yang telah berkontribusi dan memotivasi diri sendiri untuk berbuat, bertindak dan bekerja dengan baik serta tanamkan pada diri kita sendiri dengan Sugesti Positif",  jelas Kolonel Budi yang disambut tepuk tangan seluruh anggota.

"Mari kita sambut tahun baru 2019 dengan semangat, kita tingkatkan lagi kinerja kita, sehingga  satuan kita (Korem 082 ) akan lebih baik lagi" ajak Danrem.
Pada kesempatan ini juga diberikan penghargaan kepada anggota yang kenerjanya terbaik namun penilaiannya bukan dilakukan oleh pimpinan melainkan dilakukan oleh para anggota  Korem sendiri dengan menuliskan nama personel tersebut.

Dari penilaian tersebut penilaian jatuh kepada Letkol Inf. Iswanto, S.Ag jabatan Kasiren Korem 082/CPYJ dan PNS Siti Nur Khasanah anggota staf Logistik, penghargaan diserahkan oleh Komandan Korem. (Penrem 082/CPYJ).

0 komentar:

Posting Komentar