Hot!

Dandim 0815 Safari Ramadhan Bareng Walikota Mojokerto

MOJOKERTO.         Komandan Kodim 0815 Mojokerto Letkol Czi Budi Pamudji Bersama Walikota Mojokerto Drs. KH. Mas’ud Yunus dan Forkopimda melaksanakan Safari Ramadhan 1438 H / Tahun 2017 bertempat di Masjid Al-Hidayah Jl. Brawijaya Nomor 356 Lingkungan Sinoman Kelurahan Miji Kecamatan Kranggan Kota Mojokerto, Rabu (21/06/2017) pukul 18.50 – 20.35 WIB.


Kegiatan Safari Ramadhan 1438 H / Tahun 2017 yang diselenggarakan Pemkot Mojokerto merupakan agenda terakhir dalam safari ramadhan tahun ini.   Hadir dalam kegiatan sekitar 350 orang, antara lain Kajari Kota Mojokerto DR. Halila Rama Purnama, Sekda Kota Mojokerto Mas Agoes Nirbito MS, Staf Ahli Walikota, Para Asisten Sekda, Ketua OPD, Dandenpom V/2 Mojokerto Mayor Cpm Harjono Pamungkas Putro, Camat se-Kota Mojokerto, Kapolsek Pralon, Danramil 0815/01 Pralon Kapten Cpl Sumaryono, Lurah se-Kecamatan Kranggan, Ketua Takmir Masjid Al-Hidayah Sdr. Siswantoro dan Jama’ah Sholat Tarawih.

Kegiatan diawali dengan Sholat Isya dan Tarawih dengan Imam Ustadz Holiin Daelani. Usai Sholat Tarawih dilanjutkan sambutan Ketua Takmir Masjid Al-Hidayah Sdr. Siswantoro yang menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Walikota Mojokerto beserta Forkopimda yang berkenan melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Al-Hidayah.

Disampaikan pula, pihak Takmir sedang menggalang dana untuk membebaskan lahan parkir  seluas 600 M2,   sementara lahan parkir yang sudah dibebaskan seluas 400 M2 dan sudah berdiri Diniyah bahkan lahan tersebut sudah bersertifikat termasuk Masjid.

Walikota Mojokerto Drs. KH. Mas’ud Yunus dalam tauziyahnya menyampaikan, bulan ramadhan, hari-harinya penuh rahmah, semoga kita semua mendapatkan rahmat Allah SWT.  Lanjut Walikota, secara pribadi Dirinya akan mendukung program pengurus takmir untuk memberikan pelayanan kepada jama’ah sebaik-baiknya.  Saya pribadi nyumbang 5 meter / 10 juta. Apa yang dicita-citakan Ketua Takmir untuk menyediakan lahan parkir semoga diijabahi Allah SWT.

Pertengahan bulan ramadhan, Allah buka lebar-lebar pintu ampunannya, apabila kita mau beristigfhar dan bermunajat kepada Allah SWT. Kesempatan emas ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk bermunajat  kepada Allah SWT.   Mudah-mudahan seluruh Jama’ah yang hadir diberikan kekuatan oleh Allah SWT sehingga jadi Juara Ramadhan.

Maknai ramadhan untuk membangun kebersamaan, kepedulian kepada sesama, saudara-saudara dan anak-anak kita, jadikan bulan ramadhan sarana untuk mendidik anak-anak kita dan menjadikan Kota Mojokerto Cerdas, Sejahtera dan bermoral. Mari kita bangun kebersamaan untuk Kota Mojokerto lebih maju dan sejahtera.

Usai tauziyah dilanjutkan pemberian tali asih kepada Takmir Masjid Al-Hidayah, seperti sudah tradisi, Walikota juga membagikan uang untuk anak-anak kecil. (Dim/Pen).

0 komentar:

Posting Komentar