Hot!

Kasdim 0815 Bekali Wasbang Siswa SMKN 1 Pungging

MOJOKERTO.   Perkembangan situasi bangsa saat ini terutama dengan semakin memudar dan lunturnya pemahaman atas nilai-nilai Pancasila, telah disikapi oleh Pemerintahan Presiden Jokowi dengan membentuk Unit Kerja Presiden (UKP) Pembinaan Ideologi Pancasila (PIP).  


Langkah Pemerintah tersebut telah ditindaklanjuti oleh TNI khususnya satuan Komando Kewilayahan, tidak terkecuali Kodim 0815 Mojokerto yang juga terus melakukan penguatan Wawasan Kebangsaan melalui kegiatan Pekan Pancasila di SMKN 1 Pungging Jl. Raya Trawas Desa Lebaksono Kecamatan Pungging Kabupaten Mojokerto, Jum'at (09/06/2017).

Kegiatan tersebut dihadiri, tidak kurang dari 436 orang, antara lain Kasdim 0815 Mojokerto Mayor Inf Nuryakin, S.Sos., Pasiter Kodim 0815 Kapten Chb Djenal Abidin, Danramil 0815/11 Pungging Kapten Inf Mujiono beserta anggota, Kepala Sekolah SMKN 1 Pungging Dra. Prapti Widodo, M.Pd., beserta dewan guru/staf dan Siswa/Siswi SMKN 1 Pungging Kabupaten Mojokerto 420 orang.

Pelaksanan kegiatan Pekan Pancasila Kodim 0815 tersebut berupa pemberian materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) tentang Pancasila Sebagai Perekat Bangsa oleh Kasdim 0815 Mojokerto Mayor Inf Nuryakin, S.Sos., yang dirangkai dengan pengenalan materi PBB dan permainan Outbond seperti Water Estafet, Permadani Terbang, Tongkat Estafet, Buldozer, Bola Tali dan Holahop yang pelaksanaannya dipandu oleh Instruktur dari Staf Teritorial Kodim 0815 Mojokerto.

Dalam pembekalan materi Wawasan Kebangsaan, Kasdim 0815 Mojokerto Mayor Inf Nuryakin, S.Sos., dengan materi Pancasila Sebagai Perekat Bangsa,  menjelaskan tentang Sejarah lahirnya Ideologi Pancasila yang dimulai kekalahan Jepang oleh Tentara Sekutu hingga terbentuknya BPUPKI yang salah satu tugasnya “Merumuskan Calon Dasar Negara Untuk Indonesia Merdeka”. 

Kemudian BPUPKI melaksanakan Rapat-Rapat yang secara berurutan mulai tanggal 29 Mei 1945, saat itu MR. Moh. Yamin mengusulkan Rumusan Pancasila sebagai Dasar Negara, kemudian pada rapat tanggal 1 Juni 1945 Bung Karno juga mengusulkan Rumusan Pancasila, berikutnya pada tanggal 22 Juni 1945 yang dikenal dengan Piagam Jakarta atau Jakarta Charter juga diusulkan rumusan Pancasila.  

Kasdim juga menjelaskan tentang Sejarah Lambang Negara dan Esensi tentang Nilai-Nilai Pancasila yakni Nilai Religius, Nilai Kekeluargaan, Nilai Keselarasan, Nilai Kerakyatan dan Nilai Keadilan.Disampaikan pula Peran Pancasila bagi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara bagi Bangsa Indonesia.

“Diharapkan, generasi muda sebagai bagian dari komponen bangsa dapat berperan sebagai perekat bangsa, untuk itu dituntut harus mampu mengaktualisasikan Nilai-Nilai Pancasila yang merupakan hasil kajian mendalam dari para pendiri bangsa ini, sehingga pada akhirnya diharapkan keutuhan NKRI akan dapat terjaga sepanjang zaman”. Papar Kasdim.

Kegiatan pembekalan Wasbang ini berlangsung penuh semangat dan penuh keceriaan. Tampak antusiasme para siswa-siswi dalam menyimak materi yang diberikan, peserta juga secara bergantian mengajukan pertanyaan terkait materi yang diberikan Kasdim.

Kasdim juga  beberapa kali menunjuk siswa secara bergantian dan spontan untuk menjawab pertanyaan terkait materi Pancasila, sehingga para siswa lainnya termotivasi untuk lebih aktif menyimak materi yang disampaikan Kasdim.

Dilaksanakannya kegiatan Pekan Pancasila ini dengan tujuan agar generasi muda memahami Pancasila sebagai Ideologi Negara serta mampu mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Tutur Kasdim selepas memberikan materi.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMKN 1 Pungging Drs. Prapti Widodo, M. Pd., secara terpisah menyampaikan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi positif kegiatan Pekan Pancasila yang dilaksanakan Kodim 0815 Mojokerto, seyogyanya kegiatan ini tidak hanya dilakukan secara insidentil, namun harus kontinyu, sehingga hasil yang dicapai lebih optimal.  Sementara ini pihaknya sudah bekerjasama dengan Koramil Pungging, dalam setiap MOPD (Masa Orientasi Peserta Didik) dengan meminta pihak Koramil untuk memberikan materi PBB yang tujuannya untuk menerapkan disiplin sejak dini pada siswa-siswanya. Tuturnya.

Dalam rangka upaya penguatan Ideologi Pancasila, untuk kegiatan serupa sebelumnya Kodim 0815 telah melaksanakannya  di SMAN 1 Sooko pada hari Kamis  tanggal 8 Juni 2017, dan kegiatan serupa akan dilaksanakan di seluruh  sekolah sekolah di wilayah Kabupaten & Kota Mojokerto. "Kegiatan ini akan kita laksanakan di sekolah seluruh Mojokerto secara bergantian dengan peserta generasi muda karena pemuda merupakan penentu masa depan bangsa ini". Kata Kasdim.

Pelajar itu harus memiliki karakter budaya bangsa seperti yang tertuang dalam butir-butir Pancasila, sehingga tidak mudah terpengaruh oleh budaya asing yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. 

"Bila kehilangan harta, pada dasarnya tidak ada yang hilang, bila kehilangan kesehatan maka ada sesuatu yang hilang dan bila kehilangan karakter maka akan kehilangan segalanya". Tutur Kasdim diakhir pembicaraannya. (Dim/Pen)

0 komentar:

Posting Komentar